sekata.id, TANJUNG – Dalam rangka Kunjungan Kerja (Kunker) Presiden RI Joko Widodo ke Kabupaten Tabalong, Kepala Staf Korem 101/ Antasari, Kolonel Inf Iwan Rosandriyanto menekankan tiga atensi saat Pengamanan Wilayah (Pamwil) terhadap tamu VVIP.
Hal tersebut disampaikannya saat memimpin apel gelar pasukan kesiapan pengamanan yang berlangsung di Stadion Sepakbola Pembataan, Kamis (16/03/2023).
“Pertama laksanakan kegiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab, niatkan kita bekerja untuk ibadah sehingga konsentrasi tetap terjaga,” ungkapnya.
Atensi kedua, personil gabungan dari unsur TNI, Polri serta jajaran Pemkab Tabalong untuk terus meningkatkan komunikasi dan koordinasi.
Menurut Kasrem 101/Antasari, hal tersebut sangat penting untuk menjamin kelancaran mekanisme pengamanan baik itu secara teknis maupun taktis.
“Ketiga, apabila ditugaskan oleh Dansub Satgas setiap sektornya, maka laksanakan tugas tersebut dengan rasa tanggung jawab,” ujarnya.
Ia menyebutkan, tim pengamanan Kunker Presiden Jokowi yang dikerahkan sebanyak 1.900 personil gabungan dengan melibatkan seluruh unsur pihak terkait.
“Ini perlu diketahui seluruh anggota bahwa pengamanan yang kita laksanakan saat ini dengan status siaga operasi,” sebutnya.
Adapun objek pengamanan ada beberapa titik mulai dari Bandar Warukin, rute perjalanan, pendopo, pasar dan lokasi peresmian jalan baru.
“Semoga kegiatan di Tabalong bisa berjalan aman, lancar sesuai dengan direncanakan,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Dandim 1008/Tabalong, Letkol Czi Catur Witanto sebagai komandan upacara apel gelar pasukan dan turut dihadiri Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, Kapolres, AKBP Anib Bastian, Ketua DPRD, Mustafa serta Kajari, M Ridosan. (sah)