sekata.id, TANJUNG – Ribuan pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Tabalong mengikuti tadarus Alquran bersama hingga khatam sebanyak 57 kali.
Khataman tersebut digelar untuk mengawali rangkaian puncak hari jadi ke-57 Tabalong yang berlangsung di Pendopo Bersinar Tanjung, Kecamatan Murung, Selasa (06/12/2022) pagi.
Dalam kesempatan itu turut dihadiri Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani beserta istri, Asisten Asisten Perokonomian dan Administrasi Pembangunan Setda Tabalong, Yuhani, Kepala Kemenag setempat, para Kepala Sekolah, Guru, dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya Bupati Anang menyampaikan rasa bangga bahwa dari sisi pembangunan Tabalong yang agamis mulai terwujud dengan kegiatan khataman tersebut.
Hal ini terbukti tidak hanyat pelajaran MTs, MAN, dan SMA, namun pelajar SMK juga mengikuti khataman.
“Khataman ini bukan hanya Tsanawiyah dan Aliyah, kalau SMA yang ikut itu biasa, tetapi yang luar biasa SMK karena dulu SMK itu melakat dengan pakaian kotor, jurusan mesin, jahit menjahit, dan sekarang pintar mengaji,” ungkapnya.
Menurutnya, itulah yang akan menjadi gambaran generasi muda kedepan dengan kemajuan daerahnya, masyarakat maju hingga Tabalong saat ini akan berdekatan dengan Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur.
“Luar biasa, kami punya keyakinan Tabalong ini kedepan jauh lebih baik lagi karena anak -anak kita sudah seperti ini,” ujarnya.
Diketahui, sebanyak 1.710 pelajar di Tabalong yang mengikuti khataman dengan rincian, 500 orang pelajar dari MTsN 4 Tabalong, 500 orang dari MAN 1 Tabalong, 500 orang dari SMKN 1 Tanjung, dan 210 orang dari SMAN 2 Tanjung. (sah)