sekata.id, TANJUNG – Kwartir cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Tabalong menggelar orientasi bagi Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan (Kamabigus) di Gedung Saraba Kawa, Kamis (07/11/2024).
Setidaknya ada 300 Kamabigus perwakilan 12 Kwartir Ranting (Kwaran) se-Tabalong mengikuti kegiatan orientasi. Kegiatan orientasi tersebut secara resmi dibuka Wakil Ketua III Bidang Binawasa Kwarcab Tabalong, Mudiyono.
Ia mengatakan, tujuan kegiatan tersebut untuk meningkatkan kualitas kepemimpinan dan koordinasi dalam gerakan Pramuka di wilayahnya.
“Orientasi bagi Kamabigus sebagai tokoh yang bertanggung jawab membimbing dan mengarahkan kegiatan kepramukaan di gugus depannya,” katanya.
Mudiyono berharap agar para Kamabigus dapat berperan lebih aktif dalam mendampingi, mensupervisi dan mengaktifkan kegiatan Pramuka.
Sehingga dengan kehadiran Kamabigus yang aktif dapat memberikan dampak positif dan motivasi seluruh warga gugus depan untuk terus mengembangkan nilai-nilai Pramuka.
“Dengan bimbingan dan dukungan yang konsisten, kegiatan Pramuka akan semakin dinamis, kreatif dan dapat mencapai tujuan pendidikan karakter yang lebih maksimal,” harapnya.
Diketahui, kegiatan orientasi ini dikemas dengan pemaparan informasi dan diskusi tentang prinsip-prinsip dasar serta visi misi gerakan Pramuka.
Sesi yang dipandu para pelatih berpengalaman dan fasilitator yang memberikan materi tentang kepemimpinan, manajemen gugus depan serta strategi dalam mengembangkan kegiatan pramuka yang sesuai dengan kebutuhan generasi muda. (sah)