sekata.id, TANJUNG – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tabalong menyalurkan bantuan sosial pangan daerah atau beras daerah (Rasda) tahap II untuk 3.758 keluarga penerima manfaat (KPM).
Masing-masing KPM mendapat jatah 20 kilogram beras dan 12 butir telur bebek dengan dialokasikan selama dua bulan pada April dan Mei 2024.
“Jadi KPM yang menerima beras sebanyak 20 kg dan telur sebanyak 12 butir,” kata Kepala Dinsos Tabalong, Rusmadi saat pelepasan penyaluran bantuan Rasda 2024 di Depan Balai Rakyat Dandung Suchrowardi, Rabu (22/05/2024).
Bantuan Rasda ini disalurkan pihak PT Perumda Jaya Persada Tabalong ke 12 Kecamatan dengan 131 desa kelurahan di Tabalong.
Adapun untuk beras yang disalurkan setiap bulannya setidaknya ada sebanyak 75 ton dan 45.000 telur bebek ke seluruh kecamatan.
Rusmadi mengungkapkan, anggaran bantuan sosial ini berasal dari APBN Tabalong 2024 sebesar Rp 16 miliar lebih.
“Sedangkan yang sudah kami realisasikan sampai bulan Mei ini sebanyak Rp 6,1 miliar,” ungkap Rusmadi
Ditambahkannya, bantuan yang disalurkan ini sebagai wujud meringankan beban KPM sekaligus untuk pemenuhan gizi keluarga.
“Dan yang terpenting juga untuk pengendalian inflasi daerah di Tabalong,” tambahnya. (sah)