Mawardi Ungkap Alasannya Mundur dari Wabup Tabalong, Memilih Nyaleg Demi Mengangkat Marwah Partai

Wakil Bupati Tabalong, Mawardi (foto : sah/sekata.id)

sekata.id, TANJUNG – Beberapa waktu lalu sempat beredar kabar Mawardi mengundurkan diri dari posisi jabatannya sebagai Wakil Bupati Tabalong.

Mundurnya Mawardi sebagai pasangan Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani banyak menimbulkan pernyataan dari berbagai kalangan masyarakat Bumi Sarabakawa.

Bacaan Lainnya

Menanggapi hal tersebut, sosok yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Tabalong angkat bicara terkait alasan mundurnya dari jabatan Wabup Tabalong.

“Alasan mendasar karena sebagai ketua, saya ingin mengembalikan atau mengangkat marwah partai Golkar,” kata Mawardi kepada awak media di Tabalong, Minggu (14/05/2023).

Ia mengungkapkan, bahwa dirinya pada Pemilu 2024 ingin mencalonkan diri sebagai Caleg yang salah satu persyaratan harus mengundurkan diri dari jabatan Wabup Tabalong.

Mawardi juga sangat menyayangkan atas kemunduran tersebut dari jabatan Wakil Bupati.

“Manusiawi, pada saat kita berpisah dengan satu jabatan semisal dengan keluarga, ada satu penyelasan sebenarnya. Namun apa boleh buat, hidup ini harus memilih,” ungkapnya.

Meski begitu, Mawardi ingin menyampaikan terimakasih kepada seluruh warga masyarakat Tabalong yang telah mempercayakan dirinya sebagai Wakil Bupati.

“Saya menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat yang telah memilih saya dan saya memohon maaf apabila ada tingkah laku dan perbuatan saya di hati masyarakat saya minta maaf dan minta ampun,” tutupnya. (sah)

Pos terkait