sekata.id, TANJUNG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong bakal merevitalisasi Tanjung Expo Center menjadi lebih indah dan cantik dari sebelumnya.
Hal tersebut terungkap saat ekspose rancangan awal revitalisasi Tanjung Expo Center berlangsung di Pendopo Bersinar, Rabu (19/07/2023).
Kabid Pengembangan dan Pengendalian Sarana Perdagangan Diskopukmperindag Tabalong, Eko Fiftadi mengatakan, konsep revitalisasi berfokus pada bagian dalam Tanjung Expo Center.
Sehingga perombakan tidak dilakukan secara menyeluruh namun tetap mempertahankan bagian-bagian yang sudah menjadi ciri khasnya.
“Jadi kami fokus pada bagian dalam terkait lantai yang dipasang keramik bermotif, perbaikan panggung, dan pembangunan pilar atau istilahnya islamic gate disisi kiri dan kanan,” katanya.
Eko juga mengungkapkan, pengerjaan revitalisasi selama dua bulan mengingat penganggaran masuk pada perubahan yang disahkan pada Oktober 2023 mendatang.
Adapun nominal anggaran yang dibutuhkan secara keseluruhan sebesar Rp 10 miliar dari APBD perubahan.
Tidak hanya itu, atas permintaan Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani bahwa Tanjung Expo Center dapat diselesaikan sebelum peringatan HUT Tabalong.
“Expo center ini akan dimanfaatkan untuk pameran diakhir tahun terkait ulang tahun kabupaten yang biasanya dilaksanakan diawal Desember. Jadi kita punya waktu efektif cuma dua bulan,” ungkapnya.
Ditambahkannya, pihaknya optimis dengan waktu dua bulan tersebut pengerjaan dapat selesai dengan catatan mendapatkan tander yang kompeten mulai dari kelengkapan peralatan hingga teknis.
“Kita berharap dan optimis bisa selesai, tetapi tentunya dengan metode yang baik serta kesiapan dari penyedia (tander),” tambahnya.
Dalam eskpose tersebut turut diikuti oleh Kepala Diskopukmperindag Tabalong Syam’ani, Kepala Disperkim Tabalong Erfin Nirza Siregar, Kadis PUPR Tabalong Wibawa Agung Subrata serta sejumlah SKPD terkait lainnya. (sah)