sekata.id, TANJUNG – Durian Lampini dari Kecamatan Bintang Ara, Kabupaten Tabalong menjadi salah satu jenis durian yang paling dicari warga saat telah tiba musimnya. Dinamakan durian lampini karena buahnya yang langsung jatuh dari pohon tanpa proses peram.
Saat buahnya dijajakan, durian ini pun tampak ramai diburu warga Tabalong khususnya mereka yang ingin menikmati sensasi makan langsung di tempat penjualnya. Namun bagi warga masyarakat juga bisa membeli untuk dibawa pulang ke rumah yang setiap hari durian ini dijual di samping Kantor Bawaslu Tabalong, Kelurahan Pembataan, Kecamatan Murung Pudak, Tabalong. (Ihn)