Api Lilin Menyambar Saat Melangsir BBM, Satu Buah Warung di Kapar Tabalong Hangus Terbakar

Petugas kepolisian setempat saat melakukan olah TKP di lokasi kebakaran (foto : humas polres tabalong)

sekata.id, TANJUNG – Musibah kebakaran menghanguskan satu warung milik warga di Mungkur Raya, Desa Kapar, RT 8, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong.

Satreskrim Polres Tabalong dipimpin Iptu Galih Putra Wiratama bersama petugas Polsek Polsek Murung Pudak mengamankan lokasi guna melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Bacaan Lainnya

Peristiwa tersebut dialami pasangan suami istri selaku pemilik warung yakni Sudarto (45) dan Hernawati (40) warga setempat yang terjadi pada Rabu (27/02/2024) malam sekitar pukul 20.30 Wita.

Kapolres Tabalong, AKBP Anib Bastian melalui PS Kasi Humas, Ipda Joko Sutrisno menjelaskan, kebakaran diduga sumber api berasal dari lilin yang menyambar BBM.

“Asal api diduga dari lilin yang menyambar BBM saat korban melangsir,” jelasnya saat dikonfirmasi, Rabu (28/02/2024).

Berdasarkan keterangan para saksi di TKP bahwa saat itu terjadi pemadaman listrik dan korban sedang melangsir BBM dari motor metik.

Dengan menggunakan selang BBM dari motor metik dialihkan korban ke jerigen dengan penerangan lilin sehingga api lilin menyambar BBM.

“Atas kejadian tersebut kedua korban ikut terbakar,” ungkap Joko.

Kedua korban sudah dilakukan perawatan di RS Pertamina, Sudarto mengalami luka bakar pada bagian Tangan sedangkan Hernawati mengalami luka bakar di bagian kedua tangan dan kedua kaki.

Ditambahkan Joko, api berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemudian oleah Unit Pemadam pihak Pertamina, BPBD Tabalong serta UPBS gabung wilayah tengah.

“Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut sedangkan kerugian material ditaksir sejumlah Rp 70 juta berupa satu buah warung dan satu motor metik,” tambahnya. (sah)

Pos terkait