SMPN 2 Haruai Gelar Acara Pisah Sambut Kepala Sekolah

Pisah sambut Kepala SMPN 2 Haruai yang lama, Catur Wardani (kiri) kepada Kepala Sekolah yang baru, Samsul Ma'rif (kanan) (foto : ihn/sekata.id)

sekata.id, TANJUNG – SMPN 2 Haruai, Kabupaten Tabalong menggelar acara pisah sambut Kepala Sekolah yang lama, Catur Wardani kepada Kepala Sekolah yang baru, Samsul Ma’rif, Sabtu (17/06/2023).

Terhitung dari 2017 menjabat sebagai kepala sekolah, Catur mengungkapkan rasa terimakasih dan permohonan maaf selama dirinya masih menjabat sebagai kepala sekolah di SMPN 2 Haruai.

Bacaan Lainnya

“Selama ulun (saya) di sini 5 tahun 7 bulan, ulun disini berterimakasih karna telah bekerjasama dan ulun meminta maaf selama menjabat terdapat berbagai khilaf dan kesalahan,” ungkapnya.

Ia juga mengenang suasana pada masa jabatannya selama menjadi Kepala Sekolah di SMPN 2 Haruai.

“Ada suka dan duka diantara kita dan pada hari ini bapa melihat anak-anak kelas 9 gagah-gagah dan tampan,” ucapnya.

Dirinya berpesan, jenjang pendidikan saat ini bukan merupakan akhir tetapi awal untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi lagi.

“Nanti kalau kita berpisah dan ketemu guru dijalan tegurlah dengan sopan, berbuat baik terhadap orang lain, kemudian lanjutkanlah ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi,” pesannya.

Sementara itu, Kepala Sekolah yang baru, Samsul Ma’rif mengatakan meskipun tergolong baru, dirinya merasa disambut dengan luar biasa.

“Ulun (saya) mungkin baru disini tapi ulun disambut sangat luar biasa,” katanya.

Dirinya menuturkan walaupun menjadi sekolah yang berada di pelosok, tetapi pihaknya mengupayakan supaya bendera SMPN 2 Haruai bisa berkibar di luar.

“Kita memang berada agak jauh di dalam, tetapi kita berusaha menunjukkan bagaimana orang di dalam bisa gaungnya ke luar,” tuturnya

Ia mengharapkan kolaborasi dan sinergisitas antara pihak sekolah dan masyarakat bisa menjadikan sekolah menjadi lebih baik lagi.

“Nanti kita sama-sama membangun mengibarkan kembali bendera SMPN 2 Haruai ini supaya lebih baik dan menjadi lebih maju lagi,” harapnya.

Diketahui, sebelum menjabat sebagai Kepala Sekolah SMPN 2 Haruai yang baru, Samsul Ma’rif menjabat sebagai Kepala Sekolah di SMPN 4 Haruai.

Sedangkan kepala sekolah yang lama, Catur Wardani akan dipindah tugaskan ke SMPN 5 Tanjung. (Ihn)

Pos terkait